KEBUMEN, KebumenPost.com – Dalam rangka menerapkan Pembelajaran demokrasi yang terdapat dalam kurikulum merdeka SMK N 2 Kebumen menggelar Debat Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIS SMKN 2 Kebumen, Kegiatan berlangsung di GOR Abimanyu SMKN 2 Kebumen, Senin, 8 Agustus 2022.

Kepala SMKN 2 Kebumen Nurul Aini, S.Pd., M.Pd. didampingi wakil kepala sekolah bidang kesiswaan Akhmad Arifin, S.Pd. menyampaikan bahwa acara ini sangat penting untuk meningkatkan kesadaran siswa dalam berkebinekaan global.

“kita boleh beda bahkan harus berani berbeda, akan tetapi beda itu tidak menyebabkan perpecahan dan tetap menciptakan kesatuan.”Ungkapnya kepada awak media.

Sementara itu wakil kepala sekolah bidang kesiswaan Akhmad Arifin, S.Pd., menyatakan bahwa ada yang berbeda pada pemilihan ketua OSIS tahun ini. Pada tahun-tahun sebelumnya pemilihan ketua OSIS hanya memilih ketuanya saja. Tahun ini terobosan dari anak-anak OSIS merubahnya menjadi pasangan ketua dan wakilnya.

“Pemilihan ketua OSIS tahun ini ingin merujuk pada pemilu ditahun 2024. Pemilihan ketua OSIS tahun ini terdiri dari ketua dan wakilnya, Proses perekrutan yang sudah berlangsung sejak Juli itu akhirnya menemukan tiga Paslon Ketua OSIS.”Ujarnya

Akhmad Arifin menambahkan Kegiatan juga di isi tanya jawab dari bapak/ibu guru dan siswa SMKN 2Kebumen yang mengikuti debat itu dengan memberikan beberapa pertanyaan untuk mengupas kedalaman visi misi para paslon. Ketiga Paslon menyampaikan visi-misi dan rencana kegiatan dengan rasional dan kreatif. Paslon no 1 Ibnu Hafiz Berpasangan dengan Aulia Salsabila, pasangan no 2 Athiya Indah yang berpasangan dengan Faiz Denandra dan Paslon no 3 Farida berpasangan dengan Gaza. (KP/DR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

PHP Code Snippets Powered By : XYZScripts.com